Ustad Hanan Attaki, lc punya gaya tersendiri dalam penyampaian dakwahnya. Sehingga materi ceramahnya ringan dan mudah diterima para remaja.
Pengalamannya mengenal Al Quran diawali pada usia kanak-kanak. Sehingga dia sudah hafidz Qur’an diusia muda. Bahkan sejak berada di bangku sekolah dasar, Hanan Attaki sudah mendapat beasiswa.
Ia mendobrak gaya pakem para ustad yang seringkali mengenakan gamis atau koko yang dilengkapi dengan peci.
Berikut 5 fakta seputar dakwahnya :
1. Pernah Menjadi Qori terbaik di Kairo Mesir
Beberapa kali dirinya memenangkan Musabaqah Tilawatil Qur’an dari mulai dapat sepeda dipakai ke sekolah, dan pernah juga dapat Televisi.
Ia pernah menjadi Qori terbaik versi Fajar TV, Kairo 2005, dan mengisi acara tilawah Al Qur’an ‘Min Ajmalis Soth’ di dua Channel yakni Fajar Tv dan Iqro Tv.
Hanan Attaki mengenyam pendidikan di Universitas Al Azhar Mesir. Ia menekuni Fakultas Ushuluddin, Jurusan Tafsir Al Qur’an hingga memperoleh gelar licence (Lc) pada tahun 2004.
2. Gaya Anak Muda Saat Mengisi Pengajian
Nama Ustad Hanan Attaki semakin besar ketika rutin mengisi pengajian di Masjid Al-lathiif Bandung, dan Masjid Agung Trans Studio Bandung.
Kajian yang dilakukan setiap hari Rabu sore selalu penuh, dengan jamaah yang isinya remaja, baik laki-laki atau pun perempuan.
Ustad Hanan Attaki selalu memakai kemeja, celana cargo dan kupluk setiap kali memberikan tauziah di kalangan anak muda.
Ia lebih memilih dengan gaya anak muda kebanyakan, menggunakan kemeja. Kadang kali ia hanya menggunakan kaos yang dipadu kupluk dan kacamata.
3. Menyampaikan Dakwah sesuai ajaran Islam
Apa yang disampaikan Hanan Attaki masih bersuara ustad pada umumnya, yakni menyampaikan dakwah sesuai dengan ajaran Islam.
Gaya penampilannya ini membuat anak muda kepincut, khususnya gaya ceramahnya yang ringan dan mudah diterima generasi kids zaman now.
4. Mendirikan Gerakan Pemuda Hijrah
Ustad Hanan Attaki merupakan pendiri sebuah gerakan pemuda hijrah di Bandung bernama SHIFT.
Semua itu berawal dari kajian di Masjid Al Lathiif, Bandung, sejumlah pemuda yang dulunya pernah bermasalah dengan kenakalan, akhirnya memutuskan hijrah.
Mereka lalu mengajak pemuda-pemudi lain agar berubah ke arah yang lebih baik. Dan mau beribadah terutama rajin shalat.
5. Punya Pengikut Terbesar di Media Sosial
Ustad Hanan Hattaki sangat terkenal di Instagram. Ada 3 juta pengguna yang mengikuti berbagai postingannya.
Ia juga punya fanpage Facebook dengan jutaan pengikut terbesar. Serta akun YouTube yang dinamakan dengan namanya sendiri. Baik itu ceramah maupun video saat mengisi acara sudah di-subscribe sebanyak 68 ribu.
Semoga dakwah ustad Hanan Attaki tetap dapat kita dengar khususnya bagi pemuda yang mudah hancur mengikuti perkembangan zaman now.
Sumber : Ngopibareng